Minggu, 29 April 2012

Pembuka Kata




Bismillahirrahmaanirrahiim..


Jika Allah SWT sudah mencintai hambanya maka Allah akan memberikan kepada hambanya itu perkara yang paling penting yaitu Dienul Islam (Agama Islam). Allah akan mudahkan orang itu untuk amalkan agama. Sebaliknya jika Allah sudah tidak suka atau murka dengan hambanya maka Allah akan jauhkan dia dari amal-amal Agama dan Allah akan matikan dia dalam keadaan bermaksiat kepada Allah Ta’ala. 

Nikmat tertinggi dari Allah adalah pertolongan dari Allah dalam melakukan ketaaatan terhadap perintah-perintahNya. Dari enam milyar lebih manusia semuanya Allah kasih nafas, penglihatan, pendengaran, detak jantung, sinar matahari, tetapi hanya sebagian orang yang Allah kasih nikmat ketaatan padaNya tersebut. 

Hari ini kita suka iri sama yang namanya status sosial dan kebendaan yang dimiliki orang lain. Jangan sampai salah faham itu semua itu hanya titipan dari Allah. Sebagai amanah, apakah kita bisa dapat dipercaya ? Apakah kita bisa menggunakannya sesuai dengan yang Allah kehendaki ? Semua yang namanya status dan kebendaan ini, Allah berikan pada siapapun untuk dimilikinya bahkan kepada musuh-musuh Allah sekalipun. Inilah yang disebut sifat Rahman, atas kasihNya Allah semua dapatkan di dunia fana ini.

Lantas kita perlu berpikir di dunia ini siapa sebenarnya yang sanggup mengampunkan dosa, menaikkan derajat, memberikan banyak kebaikan, selain dari kasih sayang Allah? Hanya dengan menjaga sholat (berjamaah bagi laki-laki) di mesjid di awal waktu Allah mampu menyelesaikan seluruh masalah kita sebelum dan sesudah mati. Di dunia ini walau hanya dengan menjaga sholat saja, Allah jaga kekejian dan kemunkaran manusia, Allah berikan kita keberkahan rizki. Sesudah mati Allah janjikan akan terbebas dari siksa Kubur, di Mahsyar diberi buku catatan amal diterima tangan kanan, melewati shirath secepat kilat, dan masuk surgaNya Allah tanpa hisab. Ini semua masalah yang pasti dihadapi semua orang dan juga semua orang cemaskan. Maka tak ada kata lain guna pesan kebaikan bagi ummat ini. Mari kita menjaga sholat tepat waktu bagi anak-anak kita baik di rumah maupun anak-anak didik kita di sekolah. Amiin..


Wallahu'alam bissh shawab
Tim Admin MGMP PKn SMP-MTs
Kabupaten Majalengka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Baca Juga:
Langganan
Get It